Panen Kompos SMK Negeri 1 Surabaya

Senyum bangga terpancar di wajah seluruh anggota tim lingkungan hidup SMK Negeri 1 Surabaya. Jerih payah mereka mengolah sampah dedaunan di sekolah akhirnya membuahkan hasil juga. Kamis (16/10), merupakan hari yang spesial bagi mereka. karena hari itu mereka memanen pupuk kompos dari komposter-komposter sampah daun yang selama ini mereka kelola.

Panen kompos ini diiringi canda tawa seluruh anggota tim lingkungan hidup SMK Negeri 1 Surabaya. Maklum kegiatan tersebut merupakan kali pertama yang mereka lakukan dan bisa dibilang sebagai keberhasilan tim lingkungan hidup SMK Negeri 1 Surabaya terutama bagi tim lingkungan yang masih kelas X.

Kompos yang berhasil mereka panen sebanyak 3 karung beras ukuran 25 kg. Meskipun terbilang sedikit, namun seluruh anggota tim lingkungan hidup SMK Negeri 1 Surabaya optimis bisa meningkat pada panen kompos selanjutnya. Keyakinan mereka tersebut cukup beralasan. Kompos sebanyak 3 karung yang telah dipanen dihasilkan dari 7 tong komposter pengolah sampah daun yang ada di sekolah. Padahal SMK Negeri 1 Surabaya masih memiliki 2 komposter ukuran raksasa yang terbuat permanen. Komposter permanen ini sampai sekarang sampai sekarang belum dipanen.

Rencanannya kompos yang telah dipanen tersebut akan digunakan untuk kebun TOGA yang ada di SMK Negeri 1 Surabaya. Sedangkan sisanya akan mereka kemasi kemudian mereka jual ke guru pengajar SMK Negeri 1 Surabaya. Hasil penjualannya akan mereka gunakan untuk membiayai kebutuhan tim lingkungan hidu SMK Negeri 1 Surabaya. (adetya/roni)