SMAN 11 Lebih Hijau Daripada Beberapa Tahun Sebelumnya

Surabaya- Kondisi SMA Negeri 11 Surabaya saat ini sangat berbeda dengan kondisi tiga tahun lalu ketika program lingkungan hidup belum dilaksanakan di sekolah ini. Dulu, sekolah yang berlokasi di Jalan Perumnas Tandes Surabaya Barat itu nampak gersang. Ada banyak lahan kosong, dengan minimnya pepohonan saat itu. Namun, sekarang, nyaris tidak ada lagi lahan kosong yang tidak termanfaatkan. Sebagian besar lahan kosong telah termanfaatkan untuk pepohonan dan taman. Tidak terlalu indah, setidaknya sudah tidak kosong dan gersang seperti dulu. Kesan itu didapat setelah tim Tunas Hijau berkeliling sekolah ini, Jumat (7/5) siang.

Tidak hanya berkeliling dan melihat perkembangan fisik sekolah, Tunas Hijau juga melakukan pembinaan pada 25 siswa perwakilan seluruh kelas 10 dan 11. Pada pembinaan ini para siswa diminta membuat impian tentang kondisi sekolah ideal. Beberapa kondisi ideal pun diungkapkan satu per satu peserta pembinaan itu. Diantaranya, di sekolah tidak terasa panas karena banyaknya pepohonan pelindung, kicau burung bisa sepanjang hari didengarkan bebas dan banyaknya kupu-kupu yang terbang bebas di antara banyak bunga yang mekar di sekolah.

Sementara itu, pembinaan ini menghasilkan beberapa usulan rencana program lingkungan hidup sederhana yang akan dilaksanakan. Diantaranya, mengaktifkan kembali Jumingsih. Maksudnya, pada setiap Jumat pertama dan ketiga atau Jumat kedua dan keempat akan diadakan Jumat Bersih bersama-sama seluruh warga sekolah. Pada Jumat Bersih ini beragam kegiatan peduli lingkungan hidup akan dilakukan. Seperti bersih-bersih sekolah, pembersihan saluran air di sekitar sekolah, tanam pohon, dan perawatan taman.

Usulan lain yang akan segera dilaksanakan adalah mengumpulkan sampah kertas yang dihasilkan warga sekolah setiap harinya. Sampah kertas yang terkumpul dari masing-masing kelas selanjutnya ditampung dalam wadah tersendiri dan dijual kepada pengepul kertas bekas. Upaya mempercantik kelas juga akan dilakukan. Caranya, dengan mengadakan lomba poster lingkungan hidup antar siswa. Poster-poster yang dinilai layak akan dibingkai dan ditempatkan di ruangan-ruangan sekolah yang ada. Ruangan kelas rencananya juga akan dihiasi dengan sedikitnya satu tanaman dalam pot. (roni)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *