Mesin Pencacah Daun Mudahkan SMPN 16 Olah Kompos Skala Banyak
SURABAYA – Mempunyai mesin pencacah daun menjadi keunggulan yang dimiliki oleh Tim Eco-Preneur SMPN16 untuk mengoptimalkan pengolahan sampah organik di sekolah. Fakta tersebut disampaikan tim Eco-preneur kepada Tunas Hijau saat menggelar pembinaan program wirausaha lingkungan Eco-preneur yang bekerja sama dengan Pemerintah Kota Surabaya dan PT. Perusahaan Gas Negara (Persero) Tbk di sekolahnya, Jumat, (14/03). Menurut penuturan Krisna Andrian, kader lingkungan, proses pencacahan sampah organik yang mayoritas adalah sampah daun. Continue reading →