Pengumuman Pemenang Lomba Liputan Bersih-Bersih Pantai Suramadu
Aksi Bersih-Bersih Pantai Jembatan Suramadu Surabaya yang digelar Tunas Hijau bersama Pemerintah Kota Surabaya serta didukung oleh Hotel Mercure Grand Mirama Surabaya berlangsung heboh. Aksi dalam rangka Hari Peduli Sampah Nasional itu dilaksanakan pada Sabtu (24/2/2018).
Lebih dari 17.000 orang relawan mengikuti aksi yang perencanaannya hanya sepekan itu. Walikota Surabaya Tri Rismaharini terjun langsung memimpin aksi bersih-bersih pantai sepanjang sekitar 3 kilometer itu. Pada aksi itu, Tunas Hijau juga menggelar Lomba Liputan Bersih-Bersih Pantai Jembatan Suramadu Surabaya.

Pada lomba liputan yang diunggah melalui akun instagram tersebut, masing-masing peserta diminta membuat artikel liputan disertai foto menarik. #tunashijauid #mercuregrandmiramasurabaya #HariPeduliSampahNasional2018 #surabaya #BersihBersihPantaiJembatanSuramadu #LombaLiputanBersihPantaiSuramadu juga harus disertakan dengan tag (menandai) @tunashijauid @mercuregrandmiramasurabaya dan 10 akun instagram yang lainnya.
Berikut ini adalah 3 pemenang Lomba Liputan Bersih-Bersih Pantai Jembatan Suramadu Surabaya itu:
Juara I @fatihabdulaziz “Susur Pantai Anti Badai”
Juara II @muchson_ali “Keteladanan Membius Warga”
Juara III @theasoka_team “Pejuang Bertopeng” atas nama Veronica

Untuk juara I dan juara II masing-masing mendapatkan voucher gratis keanggotaan fitnes dan kolam renang selama sebulan di Hotel Mercure Grand Mirama Surabaya. Sedangkan juara III mendapatkan voucher makan gratis di Restoran Trimurti Hotel Mercure Grand Mirama Surabaya. Pengambilan voucher bisa segera menghubungi WA 08121701805. (ron)
Keterangan foto utama: Juara III: “Pejuang Bertopeng” Peserta Bersih-Bersih Pantai Jembatan Suramadu karya Veronica, siswa kader lingkungan hidup SMPN 40 Surabaya
Alhamdulillah, The Asoka Team SMPN 40 diridhai untuk meraih juara III lomba liputan ‘Bersih-Bersih Pantai Jembatan Surabmadu’. Terima kasih Tunas Hijau yang selalu mengapresiasi setiap aksi nyata lingkungan dg berbagai inovasinya.