Teknis Pembekalan Finalis Pangeran Putri Lingkungan Hidup 2018

Pembekalan bagi seluruh finalis pangeran dan putri lingkungan hidup 2018 SD dan SMP akan dilaksanakan Sabtu, 17 November 2018 di SMPN 11 Surabaya dan Minggu, 18 November 2018 di SMPN 4 Surabaya.

Pada pembekalan lingkungan hidup, yang diselenggarakan oleh Tunas Hijau bersama Pemerintah Kota Surabaya serta didukung oleh PT Dharma Lautan Utama dan Hotel Mercure Grand Mirama ini, para finalis akan banyak mendapat pengetahuan lingkungan hidup baru.

Pembekalan ini juga akan difungsikan untuk salah satu penilaian tahap final. Diantara aspek penilaian yang akan dilakukan adalah keaktifan, komunikasi massa, kepemimpinan dan kepekaan sosialnya.

Beragam metode kegiatan akan dilakukan selama pembekalan ini. Diantaranya adalah diskusi, tanya jawab, presentasi, praktek, dan drama atau bermain peran. Finalis tidak hanya akan mendapatkan pengetahuan dan ketrampilan baru tetapi juga dinilai.

Pada pembekalan yang dilaksanakan 2 hari tanpa menginap ini, para peserta diminta mengenakan kaos olah raga sekolah. Tiap peserta juga diminta membawa snack atau makanan ringan tanpa kemasan non organik sekali pakai.

Peralatan lain yang harus dibawa adalah alat tulis, tepak makan, tumbler, media promosi proyek lingkungan, dan jurnal harian aksi pengembangan proyek lingkungan. Seluruh peserta diminta sudah sarapan di rumah. Sedangkan makan siang akan disediakan oleh Pemerintah Kota Surabaya dengan menggunakan wadah masing-masing. (*)

Keterangan foto: Finalis Pangeran Lingkungan Hidup 2018 Abhirama dari SDN Kaliasin I Surabaya dengan proyek jelantahnya

Penulis: Mochamad Zamroni

4 thoughts on “Teknis Pembekalan Finalis Pangeran Putri Lingkungan Hidup 2018

Tinggalkan Balasan ke Alviana zahra Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *