Mochammad Affandi, Pangeran “Anti Sedotan Plastik” LH 2019
Di balik perawakannya yang kecil, siswa SMP Negeri 26 Surabaya ini mempunyai tekad yang besar untuk menjaga kelestarian hidup. Mochammad Affandi, namanya. Siswa kelas 8 ini merupakan finalis pangeran lingkungan hidup 2019.
Dengan proyek “Diet Sedotan Plastik”, Affandi berhasil memberikan edukasi kepada puluhan orang mengenai dampak bahaya penggunaan sedotan plastik. “Pastinya sebelum memberikan edukasi ke orang lain. Kita sudah harus tidak menggunakan sedotan plastik dalam keseharian kita terlebih dahulu. Sehingga orang lain percaya dengan gerakan saya,” ujar Affandi.

Proyek yang bertajuk kampanye ini dilakukan oleh Affandi dengan cara melakukan aksi dan sosialisasi kepada keluarga, masyarakat sekolah, serta lingkungan rumah. “Saya membagikan sedotan bambu sebagai ganti sedotan plastik. Total saya melakukan sosialisasi sebanyak 80 kali dengan 234 partisipan,” ujar siswa yang hobi desain interior ini.
Tidak hanya dibagikan secara gratis ke masyarakat, Affandi juga menjual sedotan bambunya kepada masyrakat yang mau membelinya. Dibantu ayahnya, sedotan bambu Affandi merupakan hasil karya sendiri.

“Saya bersama keluarga memproduksi sendiri sedotan bambunya. Saya beli bahan dasarnya saja. Sisanya kreasi saya. Kalau orang tua lagi kerja atau keluar kota maka otomatis pembuatan sedotan bambu saya berhenti produksi. Karena saya sendiri belum berani potong bambunya secara langsung,” ujar Affandi.
Hasil dari penjualan sedotan bambu ia belikan bahan dasar lagi untuk keperluan sosialisasi dan kampanye. “Saya juga menjual sedotan bambu hasil karya sendiri, total selama mengikuti seleksi pangeran dan puteri lingkungan hidup 2019 saya berhasil menjual 1.200 sedotan,” terang siswa yang beralamat Jalan Balongsari Tama Timur 6G/9.

Selama menjalankan proyeknya, ia menerima beragam respon masyarakat ketika sosialisasi. Beberapa ada yang setuju dengan ide Affandi dan tidak sedikit yang menolaknya. “Kebanyakan mereka yang menolak adalah para pedagang yang kesehariannya menjual minuman yang ada sedotannya. Meskipun ditolak bahkan marah-marah, paling tidak saya sudah menyampaikan kepada mereka,” ujar Affandi.
Penulis: Fatih Abdul Aziz
Penyunting: Mochamad Zamroni
Nama: Filzah Putri Naraya
Sekolah: SDN Kaliasin 7 Surabaya
No. Peserta 68
Proyek saya Pemanfaatan Barang Bekas Menjadi Aneka Barang Yang Berguna
Semangat buat kak Mochammad Affandi , yang sudah kakak lakukan sangat menginspirasi buat saya dan teman-teman lainnya…
Nama : Marsyanda Dewi Cinta Maharani
Sekolah : SDN Banyu Urip III
No. Peserta : 382
Proyek : Daur Ualng Botol Bekas, Tutup Botol, Kain Perca
Wow keren….semangat untuk kak Affandi, semoga saya bisa mengikuti jejak kak affandi yg diet sedotan plastik dan bisa menyelamatkan bumi kita
Keren….
Salam Bumi Pasti Lestari 🌍🌱
Nama : Najwa Almira Salsabila
Sekolah : SDN Rangkah 1 Sby
No. Peserta : 234
Proyek Lingk : Budidaya Tanaman Ginseng Jawa
Usaha Kak Affandi bermanfaat untuk mengurangi sampah plastik. Dan sedotan dari bambu sangat menginspirasi sebagai alternatif sedotan stainless dan ramah lingkungan. Semangat ya kak 😊
Salam Bumi pasti lestari 🌏🌿🌳🌲☘
Nama : Elvina Ailsha Hayyu Veronica
No. Peserta : 66
Dari Sdn Kaliasin VII/286
Judul Proyek ” Pemanfaatan Sampah Non Organik Menjadi Sesuatu Yang Berguna”
Wow …hebat dan keren.. Kak Affandi mempu menunjukkan kepada dunia untuk mencintai lingkungan ini. Dengan “Diet Sedotan Plastik ” dan mengganti dengan sedotan dari bambu. Karena plastik sulit di urai. Ayoo Kak kobarkan semangat peduli terhadap lingkungan..
Kalau Bukan kita sebagai generasi muda yang Peduli terhadap keselamatan Bumi Lalu Siapa Lagi…..💪💪👌👌👌
SALAM BUMI PASTI LESTARI
SELALU ZERO WASTE👌
DIET PLASTIK
Nama:Khanza Aurellya Anggraeni.
Sekolah:SDN Kaliasin VII Surabaya.
No peserta:72.
Proyek:Pemanfaatan Sampah Kain Perca Menjadi Barang Berguna.
Terima kasih kak Affandi atas inovasinya…edukasi yang telah diberikan kepada kita mengenai dampak pemakaian sedotan baik dari segi kesehatan maupun lingkungan membuat kita sadar. Untuk itu mulai sekarang kita jangan lagi menggunakan sedotan dari plastik dan sekarang telah banyak muncul sedotan dari stainless dan bambu hasil inovasi kak Affandi…terima kasih kak Affandi terus berinovasi…
Nama: Dimas Dwi Pangestu
Asal Sklh:SDN RANGKAH1
No Peserta:169
Wow… Sangat keren kak Affandi semangat dan selalu sukses ya
Salam Bumi Pasti Lestari 🌎🌿🌱🌲🌳
Nama : Sabrina Khanza Dewi
No. Peserta : 410
Asal Sekolah : SDN Kaliasin 1
Proyek : Penghijauan Di Lahan Sempit
Wah saya akan belajar untuk seperti kak Affandi untuk mengurangi penggunaan plastik. Semoga proyek nya selalu berjalan lancar ya kak.
Siiip…keren kak fandi. Memang msh banyak orang yang menggunakan sedotan sekali pakai.semoga kegiatan kak fandi bisa juga mengurangi sampah. Semangat kak fandi dan sukses selalu .
SALAM ZERO WASTE
BUMI PASTI HIJAU LESTARI🌍🌍🌱🌱
Nama : Delima Naira Rafflessia
No.Peserta : 258
Asal sekolah : SDN Sidotopo Wetan 2
Proyek : Pengolahan Diapers Bekas
Assalamualaikum…Saya setuju tentang proyek kak Affandi,karena banyak masyarakat yg masih menggunakan sedotan plastik,bagi mereka memang ini masalah kecil ,tapi bagi kami yg tahu semua tentang plastik ini dianggap masalah besar yg dapat merusak bumi…Makannya ayo DIET PLASTIK agar BUMI lingkungan tidak kotordan nyaman di lihat..Sekian Dari Saya…TERIMA KASIH..Salam Bumi Pasti Lestari.
Nama: Niken Octaria Sidabalok
Sekolah: SDN Kaliasin 1
No. Peserta: 490
Proyek: Pengelolaan Sampah Organic
Semangat terus buat kak Fandi. Meski pun ditolak orang bahkan dimarah marahi tetap tidak patah semangat. Karena sekarang memang banyak penggunaan sedotan plastik maka aksi yang dilakukan kak Fandi sangat hebat dan membawa pengaruh yang baik untuk masa depan bumi ini. Pokoknya kakak Fandi the best deh….
Nama : Aurellia Salsabilla WS
Sekolah : SDN Pakis V
No. Peserta : 194
Proyek : Dari Kertas Bekas Disulap Menjadi Buku Catatan.
Kak Fandi sangat hebat sekali, karena bisa membuat orang sadar akan pentingnya mengurangi sedotan plastik. Dengan ini lingkungan kita akan menjadi bersih 🌳 dan kak Fandi juga bisa membuat sedotan yang berbahan dasar bambu. Semoga Kak Fandi sukses selalu dan semoga saya bisa menjadi seperti kak Fandi.
Salam bumi 🌏 pasti lestari 🌳.
Nama: Kayla Beby Azari
No peserta:70
Asal sekolah: SDN kaliasin 7 Surabaya
Judul proyek saya adalah pemanfaatan tas kresek menjadi bunga hias
Wow… Sangat keren kak Affandi
Semangat dan selalu sukses ya
SALAM BUMI PASTI LESTARI 🌱🌱🌱🌱
semangat kak untuk mengurangi limbah sampah plastik (sedotan) karena plastik sangat sulit terurai
salam bumi pasti lestari
Nama : Alya Carissa Rizky Salsabila
Sekolah : SDN Margorejo 1 Surabaya
No. Peserta : 234
Proyek Lingkungan : Budidaya Tanaman Binahong
Waw.. sangat² hebat kak.. saya terinspirasi sekali kak..
Nama = Rahma tri atmawati
Sekolah = SMPN 22 surabaya
Nomor peserta = 110
Proyek = Budidaya tanaman toga
Wah hebatt👏👏 semoga dengan begini semakin banyak orang yang akan mengurangi penggunaan sedotan plastik