SDN Banyu Urip III Kampanye Diet Kantong Plastik di Pasar Tradisional

Tim lingkungan hidup SDN Banyu Urip III Surabaya melakukan Kampanye Diet Kantong Plastik di pasar tradisional di sekitar mereka, Sabtu (18/7/2020). Pasar tersebut berlokasi di Kelurahan Banyu Urip Kecamatan Sawahan, Kota Surabaya. Jaraknya hanya sekitar 5 meter dari sekolah ini.

12 orang mengikuti kampanye ini. Mereka terdiri dari 7 orang guru, 3 orang dari personil TNI dan 2 siswi SDN Banyu Urip III, yaitu Jessica Adelia Putri dan Marsyanda Dewi Cinta Maharani. Kedua siswi ini merupakan finalis puteri lingkungan hidup 2020 yang diselenggarakan oleh Tunas Hijau bersama Pemerintah Kota Surabaya.

Tujuan dilakukan kampanye ini adalah untuk mengedukasi warga sekolah dan masyarakat sekitar agar meminimalkan penggunaan kantong plastik belanja yang sekali pakai. “Jumlah penggunaan kantong plastik sekali pakai saat ini sudah sangat massive. Harus dikurangi,” kata Fitri Nuraisa, guru pembina ecopreneur SDN Banyu Urip III Surabaya.

Jessica Adelia Putri, finalis puteri lingkungan hidup 2020, berorasi mengajak pengunjung pasar mengurangi penggunaan kantong plastik sekali pakai

Tim SDN Banyu Urip III ini berbaris di pinggir jalan sisi barat tepat pukul 08.00 WIB. Mereka menggunakan spanduk berukuran 5 x 1,5 meter sebagai media komunikasi kampanye.

Di dalam spanduk tersebut terlihat jelas gambar-gambar bencana sampah plastik. Di antaranya paus mati, dan burung mati karena menelan sampah plastik. Ada juga kura-kura yang terikat plastik yang sangat kuat.

“Ayo diet kantong plastik!” adalah salah satu petikan kalimat yang diulang-ulang oleh Jessica Adelia Puteri kepada masyarakat yang lalu-lalang di lokasi. Sementara itu Marsyanda Dewi Cinta Maharani bertugas membagi-bagikan tas belanja berulang kali pakai kepada masyarakat yang sedang berbelanja.

“Pembelian tas spunbund ramah lingkungan ini kami beli dengan dana pendapatan dari perusahaan ecopreneur siswa Koloni Bugs Mandiri SDN Banyu Urip III akhir semester 2 tahun ajaran 2019-2020 lalu,” ujar Fitri Nuraisa.

Marsyanda Dewi Cinta Maharani, finalis puteri lingkungan hidup 2020, membagikan tas belanja berulang kali pakai

Fitri Nuraisa menjelaskan bahwa perusahaan ecopreneur siswa Koloni Bugs Mandiri SDN Banyu Urip III sudah mengeluarkan dana mencapai Rp.1.000.000 untuk pengembangan proyek lingkungan khususnya bagi para peserta Pangeran dan Puteri Lingkungan tahun 2020 dari sekolahnya. 

“Pengucuran dana ini untuk biaya transportasi dan konsumsi sejak awal seleksi tahap 1 termasuk untuk pembelian tas ramah lingkungan sejumlah 40 lembar yang dibagikan pada kegiatan kampanye hari ini,” jelas Fitri Nuraisa.

Hal tersebut menurut Fitri merupakan bentuk kolaborasi apik antara perusahaan ecopreneur siswa yang dia pimpin dengan pembina pangeran dan puteri lingkungan hidup di SDN Banyu Urip III Surabaya ini. 

Kampanye itu berlangsung sangat lancar dan aman atas kerjasama pihak sekolah dan personil TNI yang saat itu sedang bertugas di pasar. Personil TNI itu sengaja dirangkul untuk ikut serta dalam kampanye Diet Kantong Plastik kali ini. Ketiga personil TNI itu dari Batalyon 512 Malang dan Batalyon Arhanud 8 Sidoarjo.

Foto-foto: Ahmad Effendi

Penulis: Ahmad Effendi

Penyunting: Mochamad Zamroni

36 thoughts on “SDN Banyu Urip III Kampanye Diet Kantong Plastik di Pasar Tradisional

  • Juli 20, 2020 pada 08:11
    Permalink

    Nama : Estetia Mustika Shani
    Asal Sekolah : SMP Negeri 61 Surabaya
    No Peserta : 382

    Dukung terus gerakan kegiatan “diet kantong plastik” yang telah dilakukan SDN Banyu Urip III. Karena kita tahu kantong plastik susah untuk diuraikan dan kantong plastik ini sangat berbahaya apabila terkontaminasi dengan makanan. Kantong plastik ini juga menyebabkan keluarnya gas metana yang dapat mempengaruhi perubahan iklim. Kuy Kurangi Penggunaan Kantong Plastik Gaes! Salam Bumi Pasti Lestari ?????

    Balas
    • April 14, 2021 pada 09:46
      Permalink

      Keren sekali semangat nya. Demi bumi yg lebih baik kakak2 sdh banyak berusaha… Semoga kelak kesadaran kita semakin bertambah.

      Cantika Azka Rana Ramadhani
      No peserta : 238
      Sdn Margorejo 1 surabaya
      Judul proyek : larutan sapu jagat eco enzyme

      Balas
    • Juni 5, 2022 pada 21:01
      Permalink

      NAMA : MUHAMMAD ZAMIIR AZMY ATHOULLAH AL KHALID
      NO PESERTA : 251
      JUDUL PROYEK : DAR!! BALIK YUK!!
      ASAL Sekolah : SDN TANAH KALI KEDINDING 2
      Semangat menebar kebaikan salam bumi lestari

      Balas
      • Juli 14, 2022 pada 15:42
        Permalink

        Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
        Nama: Harum Febriana Rahmawati
        Asal sekolah: SMPN 56 Surabaya
        Judul proyek:bunlas (budidaya beluntas)
        No urut :436

        Dukung terus gerakan kegiatan “diet kantong plastik” yang telah dilakukan SDN Banyu Urip III. Karena kita tahu kantong plastik susah untuk diuraikan dan kantong plastik ini sangat berbahaya apabila terkontaminasi dengan makanan. Kantong plastik ini juga menyebabkan keluarnya gas metana yang dapat mempengaruhi perubahan iklim. Kuy Kurangi Penggunaan Kantong Plastik Gaes! Salam Bumi Pasti Lestari. Semangat terus ya demi bumi yg lebih baik kakak2 sdh banyak berusaha… Semoga kelak kesadaran kita semakin bertambah.

        Salam sehat salam Hero Waste.?
        Salam bumi pasti lestari ??
        Waalaikumsalam warahmatullahi wabarakatuh

        Balas
  • Juli 20, 2020 pada 14:54
    Permalink

    Nama: Deninta Vasthy Berliani
    Asal Sekolah: SMPN 6 Surabaya
    No.peserta: 344
    Kegiatan di atas termasuk salah satu upaya dalam hal mengurangi sampah plastik. Semoga kegiatan tersebut dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan dampak buruk pemakaian sampah plastik. Save the environment starting from your own action ?

    Balas
  • Juli 25, 2020 pada 10:28
    Permalink

    Nama: Dimas Dzaky M M
    No: 29
    Asal: SMPN 22 SURABAYA

    wah bagus banget kegiatannya, bisa jadi referensi kegiatan yang sangat baik bagi semua orang bahkan bisa menjadi contoh untuk sekolah sekolah lain

    Balas
    • April 17, 2022 pada 02:30
      Permalink

      Nama :Muhammad Syarif Hidayatullah Asya’bani
      No.peserta : 043
      Asal Sekolah : SDN GUBENG 1 SURABAYA
      Judul proyek : daur ulang sampah botol plastik
      “Sangat bagus sekali,dengan menggunakan kantong belanja berarti kita mengurangi limbah sampah plastik.Gerakan ini sangat menginspirasi sekali”

      Balas
      • Mei 24, 2023 pada 21:13
        Permalink

        Terimakasih Tunas Hijau atas edukasinya agar masyarakat mengurangi sampah Plastik,dengan adanya “Kampanye Diet Kantong Plastik”

        Balas
  • Juli 26, 2020 pada 10:20
    Permalink

    Nama: Muhammad Ilham
    Proyek: SEK (Es Cream Kelor)
    No urut: 99
    Asal sekolah: SMPN 35 SURABAYA

    Kita sebagai makhluk bumi, yang tinggal di bumi, dan hidup dibumi, harus selalu menjaga, merawat, melindungi, dan menyayangi bumi, dengan cara diet kantong plastik kita juga menyumbang kesehatan bagi bumi ini

    Balas
    • Mei 24, 2023 pada 21:14
      Permalink

      Terimakasih Tunas Hijau atas edukasinya agar masyarakat mengurangi sampah Plastik,dengan adanya “Kampanye Diet Kantong Plastik”

      Balas
    • Juli 23, 2023 pada 14:26
      Permalink

      Kegiatan yang sangat bermanfaat..
      Tetap selalu merawat Dan menjaga bumi kita agar tetap Asri

      Nama : Kenes Pradipta Andrea Puspa
      No. : 884
      Sekolah: SMPN 35 SURABAYA
      Nama proyek : Roma Milan Candle

      Balas
  • Agustus 1, 2020 pada 22:33
    Permalink

    Nama: Adhigana Romzi Prawira
    Asal sekolah: SDN Kandangan 2
    Proyek: daur ulang handuk bekas menjadi Pot Bunga
    No Peserta: 75

    Wow, contoh yang sangat keren, menginspirasi banget???

    Balas
    • Juni 15, 2023 pada 18:43
      Permalink

      hebat sekali aksinya kerenn, semangat terus yaa!!

      Khalissa Nadine A.R
      SDN jemurwonosari 1/417 Surabaya
      126

      Balas
  • Agustus 19, 2020 pada 15:24
    Permalink

    Nama : Clarissa Marsanti
    Nomor : 524
    Sekolah : SMPN 5 Surabaya

    Semoga dengan adanya kegiatan diet plastik ini seperti yang dilakukan oleh SDN banyu Urip III dapat menginspirasi masyarakat sekitar untuk tidak menggunakan sampah plastik karena dampaknya yang sangat luar biasa walaupun hanya sekedar plastik kecil itu dapat menyebabkan bencana seperti banjir , dan tanah longsor.. ayo jangan biarkan bumi kita dipenuhi oleh gunungan sampah plastik.. Salam Bumi Pasti Lestari ??

    Balas
  • Maret 30, 2021 pada 18:11
    Permalink

    Naifah Widya Artanti, SMPN 25 Sby, no.124
    Dengan adanya kegiatan ini menginspirasi masyarakat sekitar untuk mengurangi sampah plastik dan mendaur ulang agar bisa di gunakan kembali dan tidak memperbanyak limbah sampah

    Balas
  • April 12, 2022 pada 21:37
    Permalink

    Hallo perkenalkan nama saya Nadya Reyhana Rochma dari SMP Negeri 25 Surabaya dengan no peserta 214 proyek saya yaitu “Budidaya dan mengolah tanaman jahe”

    SDN Banyu Urip III sangat menginspirasi dan tentunya bermanfaat yaa

    Balas
  • April 16, 2022 pada 11:12
    Permalink

    NAMA : AFFANDIENY WAHADZAA WICAKSONO
    SEKOLAH : SDN BANYU URIP 3/364 SURABAYA
    NO PESERTA : 017
    JUDUL PROYEK : BUDIDAYA TANAMAN LIDAH BUAYA

    Semangat kak Jessica kami siap menjadi penerus generasi anti kantong plastik

    Balas
  • April 17, 2022 pada 13:08
    Permalink

    Nama: Keishya Ghea Avrillea
    Asal sekolah: SMPN 56 Surabaya
    Judul proyek: (BUDJANG) Budidaya Pepaya Jepang
    No urut: 434

    Luar biasa sekali buat tim lingkungan SDN banyu Urip III, dengan adanya kegiatan diet plastik seperti yang dilakukan oleh SDN banyu Urip III bisa menjadi referensi kegiatan yang sangat baik bagi semua orang juga dapat menginspirasi masyarakat sekitar untuk tidak menggunakan sampah plastik karena dampaknya yang sangat luar biasa walaupun hanya sekedar plastik kecil.

    Buat tim lingkungan hidup SDN banyu Urip III tetap semangat, sukses selalu! semoga bisa menginspirasi sekolah yang lainya.

    Salam sehat salam Zero Waste.??
    Salam bumi pasti Lestari.??

    Balas
  • April 25, 2022 pada 20:20
    Permalink

    Assalamualaikum wr.wb
    Hai sobat hijau ?
    Nama : Kofifah Dyah Rahma dani
    Asal Sekolah : SMPN 56 SURABAYA
    Judul Proyek : BUSIYO (Budidaya siling labuyo
    No urut : 438

    Keren sekali aksi yang telah di lakukan oleh tim lingkungan hidup SDN Banyu Urip III Surabaya yaitu melakukan kampanye diet kantong plastik dan di ganti dengan kantong ramah lingkungan hal ini sangat bermanfaat untuk lingkungan karena dapat mengurangi dampak yang berbahaya , kegiatan ini juga dapat menginspirasi para generasi muda untuk mulai menggunakan Katong ramah lingkungan.
    Semangat terus untuk tim lingkungan hidup SDN Banyu Urip III semoga aksi yang telah di lakukan juga di terapkan oleh masyarakat sekitar.

    Salam sehat salam Zero Waste ?
    Salam bumi pasti lestari??
    Wassalamualaikum wr.wb.

    Balas
  • April 25, 2022 pada 21:09
    Permalink

    Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh ✨

    Hai sobat hijau ?
    ?Nama : Rendy Agus Pratama
    ?Asal Sekolah : SMPN 56 SURABAYA
    ?Judul Proyek : BUNGA ( Budidaya Moringa )
    ?No urut : 171

    hebat sekali dan sangat keren luar biasa sekali dengan ada nya ini masyarakat akan sadar betapa bahaya nya kantong kresek untuk lingkungan Tetap semangat ???

    Salam bumi pasti lestari ?

    Balas
    • Mei 31, 2022 pada 15:24
      Permalink

      Wah luar biasa sekali, semoga menjadi inspirasi bagi masyarakat agar mengurangi jumlah sampah plastik.

      Nama: I Putu Pasya Devantara
      Sekolah: SMPN 3 SURABAYA
      No. Peserta: 095
      Judul proyek: pengolahan sampah rumah tangga menjadi POC dan POP

      Salam bumi pasti lestari ??

      Balas
  • April 25, 2022 pada 21:21
    Permalink

    Assalamu’alaikum wr. wb

    Nama : Jihan Aurellia Shabrina
    Asal Sekolah : SMPN 56 SURABAYA
    Judul Proyek : CEDESNIK (Cerdas dengan Sampah Organik)
    No. urut : 432

    •Halloo sobat hijau!!??
    Wahh kegiatan nya keren sekalii ini sangat dibutuhkan untuk menyadarkan masyarakat agar mengurangi sampah kresek di lingkungan, dan saya juga sudah melakukan kegiatan tersebut di pasar dukuh kupang dekat sekolah saya.

    Salam sehat salam Zero Waste. ??
    Salam bumi pasti lestari. ??

    Balas
  • Juni 17, 2022 pada 13:28
    Permalink

    Nama: Amara Shafa Kirana
    Asal sekolah: SMPN 17 Surabaya
    Proyek: Eco Friendly Pouch
    No Peserta: 092

    Menginspirasi sekali, ini bisa menjadi referensi untuk kegiatan yang sangat baik bagi semua orang dan juga dapat menginspirasi masyarakat untuk tidak menggunakan sampah plastik

    Balas
  • Juni 21, 2022 pada 21:39
    Permalink

    NAMA :CANTIKA PUTRI AGITA
    NO.PESERTA:266
    PROYEK :BUDI DAYA LIDAH BUAYA
    Wahh keren sekali, ini bagus untuk dicontoh sekolah lain

    Balas
  • Juli 25, 2022 pada 14:50
    Permalink

    Assalamualaikum wr. Wb

    Halo sobat hijauu??????? saya Viola Kanaka Ardhani dari SDN Kedung Cowek I/253 Surabaya. No. Peserta 382, dengan judul proyek Viola’s Craft Pemanfaatan Sampah Plastik Menjadi Bisnis Online Shop.

    Bagus sekali sudah bisa mengajak warga pasar untuk diet sampah, biasanya saya melihat di pasar banyak sekali sampah yang berceceran dan banyak juga pembeli/penjual yang menggunakan sampah plastik. Ayo mulai sekarang kita menggunakan tas belanja yang ramah lingkungan!

    Salam bumi!
    Salam lestari!

    Balas
  • April 2, 2023 pada 18:34
    Permalink

    Nama : Naysella Aurila Yahya
    No Peserta : 508
    Sekolah : SMPN 1 Kediri
    Kegiatan yang sangat menginspirasi kami semua generasi muda, kegiatan yang dapat memberikan kesadaran bagi masyarakat akan pentingnya meminimalisir sampah plastik, karena memang butuh kesadaran dari diri sendiri, jika tidak dimulai dari diri sendiri, mau dimulai dari mana lagi?
    Ayo Sobat Hijau kita sadari akan pentingnya meminimalisir sampah plastik, jadikan kegiatan di atas sebagai inspirasi dan kita lanjutkan aksi mereka untuk menyebarkan informasi kepada masyarakat akan pentingnya meminimalisir penggunaan sampah plastik!

    Salam Bumi Pasti Lestari!
    Salam Zerowaste!

    Balas
  • April 4, 2023 pada 11:25
    Permalink

    Nama: Yasmin Febriana Effendy
    Sekolah : SMPN 25 Surabaya
    No. PESERTA: 784

    Kegiatan ini sangat patuh banget dicontoh, semoga sekolahan saya juga mengadakan Seperti SDN BAYU URIP III. Ayoo Sobat Hijauu Kita mengurangi Sampah Plastik Jugaa. Jadikan kegiatan ini sebagai inspirasi buat kalian, semangattt teruss iyaaa. Salam Bumi, pasti lestari.

    Balas
  • April 11, 2023 pada 09:29
    Permalink

    Marvell Sofyandhito Azim
    no peserta: 325
    asal sekolah: SMP NEGERI 11 SURABAYA

    aksi ini sangat bermanfaat bagi lingkungan dan banyak dampak positif di kegiatan tersebut

    Balas
  • April 11, 2023 pada 09:57
    Permalink

    Semangat terus untuk SDN BANYU URIP III Dari SMPN 11 SURABAYA

    Daffa Rizky Ferdiansyah
    SMPN 11 SURABAYA
    317

    Balas
  • Mei 12, 2023 pada 09:51
    Permalink

    Sekolah kami termasuk sekolah yg tdk memperbolehkan siswanya membawa makanan menggunakan kantong plastik agar bisa mengurangi polusi di bumi kita tercinta.

    Putu Deana Sathya Kayana
    SDN Menanggal 601 Surabaya
    No peserta : 139

    Balas
  • Mei 15, 2023 pada 15:01
    Permalink

    Hari kamis jumpa Konoha
    Dia datang memawa beras
    Selalu optomis dalam usaha
    Tetap semangat bekerja keras

    Fatimah Maulidya
    470
    SDN WONOKUSUMO VI/45
    pangputlh 2023
    seleksi tahap II

    Balas
  • Mei 31, 2023 pada 19:32
    Permalink

    Bilqis April Wahyudiyah Azzahra
    SDN PACARKELING I/182 SURABAYA
    No.peserta : 232
    Mari kita dukung gerakan “Diet Kantong Plastik” SDN BANYU URIP III,karena plastik adalah limbah yang sangat sulit diurai dan butuh waktu yg lama,dan hati-hati apabila menggunakan produk alat2 makan yang terbuat dari daur ulang plastik,karena tidak baik buat kesehatan.
    SALAM BUMI PASTI LESTARI!!!!

    Balas
    • Mei 31, 2023 pada 20:25
      Permalink

      Ayo kita dukung kegiatan “Diet kantong plastik” karena plastik adalah limbah yang sangat sekali sulit untuk di urai bahkan baru bisa terurai 10 hingga 20 tahun lohh

      Balas
  • Juni 2, 2023 pada 13:53
    Permalink

    Minimarket dan supermarket sudah stop kantong plastik
    Untuk pasar tradisional semoga bisa segera mengikuti juga
    Pentingnya kesadaran masyarakat akan bahaya limbah plastik yang lama terurai
    Melakukan aksi kecil untuk kebaikan lingkungan harus diterapkan dalam kehidupan sehari-hari

    Balas
  • Juli 29, 2023 pada 21:04
    Permalink

    Keren sekali untuk SDN banyu Urip lll dalam program ” diet kantong plastik” semoga kedepannya semakin berkurang dan bisa tanpa kantong plastik.

    Nama: Nadya Reyhana Rochma
    Asal Sekolah: SMPN 25 Surabaya
    Nomor peserta: 782
    Judul Proyek: JELITA (Jelantah Multi Guna)

    Balas
  • September 29, 2023 pada 14:55
    Permalink

    Kantong plastik menjadi salah satu masalah terbesar di dunia yang harus kita hindari mulai dari sekarang. Ayo bersama-sama kita jaga lingkungan kita, dengan cara apa?? Dengan cara tidak menggunakan kantong plastik dan mulai beralih menggunakan tas ramah lingkungan atau yang biasa disebut goodie bag!!

    Mutiara Triandyta/SMPN 18 SBY
    Finalis Putri Lingkungan Hidup 2023
    Nomor urut 648
    Judul proyek KSBB (KANGKUNG SAHABAT BOTOL BEKAS)

    Balas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *