Selamat Hari Ozon Sedunia
Hari Ozon Sedunia diperingati setiap 16 September. Hari ini ditetapkan oleh Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) untuk meningkatkan kesadaran global tentang pentingnya melindungi lapisan ozon, yang berperan sebagai pelindung bumi dari radiasi ultraviolet berbahaya.
Awal mula peringatan Hari Ozon Sedunia berasal dari Protokol Montreal, sebuah kesepakatan internasional yang ditandatangani pada 16 September 1987. Protokol ini dirancang untuk mengurangi produksi dan konsumsi bahan-bahan yang menyebabkan penipisan lapisan ozon, seperti chlorofluorocarbons (CFCs) dan halon.
Protokol Montreal menjadi salah satu perjanjian lingkungan paling sukses karena negara-negara yang menandatanganinya berkomitmen untuk menghapus zat-zat perusak ozon dan beralih ke bahan yang lebih ramah lingkungan.
Pada tahun 1994, Majelis Umum PBB menetapkan tanggal 16 September sebagai Hari Perlindungan Lapisan Ozon untuk merayakan penandatanganan Protokol Montreal dan terus mengingatkan pentingnya menjaga lapisan ozon demi kesehatan dan kelangsungan hidup makhluk hidup di bumi.
Masalah perlindungan lapisan ozon di Indonesia terkait dengan tantangan global serta karakteristik nasional dalam mengurangi penggunaan bahan perusak ozon (BPO). Meskipun Indonesia telah menandatangani Protokol Montreal dan terlibat dalam upaya internasional untuk melindungi lapisan ozon, terdapat beberapa kendala spesifik yang dihadapi dalam implementasinya.
Berikut adalah beberapa masalah utama yang dihadapi Indonesia:
1. Penggunaan Bahan Perusak Ozon (BPO)
Meskipun ada kemajuan dalam penghapusan penggunaan CFCs dan bahan perusak ozon lainnya, penggunaan Hydrochlorofluorocarbons (HCFCs) yang merupakan pengganti sementara masih menjadi masalah di Indonesia.
HCFCs meskipun lebih ramah ozon dibandingkan CFCs, masih berkontribusi pada kerusakan ozon dan juga memiliki potensi pemanasan global. -Sektor Industri di Indonesia, terutama dalam bidang pendingin (refrigerasi) dan AC, masih menggunakan HCFCs. Meskipun sudah ada rencana untuk mengurangi penggunaannya, transisi ke bahan yang ramah ozon dan ramah lingkungan membutuhkan waktu dan biaya.
2. Keterbatasan Teknologi dan Infrastruktur
Tantangan lain adalah terbatasnya akses ke teknologi ramah ozon. Banyak industri kecil dan menengah yang tidak memiliki kapasitas untuk segera beralih ke teknologi yang bebas dari BPO. Biaya teknologi pengganti sering kali lebih tinggi dan membutuhkan investasi besar.
3. Kurangnya Kesadaran Publik
Meskipun telah ada upaya edukasi, kesadaran masyarakat umum terhadap pentingnya perlindungan lapisan ozon masih terbatas. Banyak konsumen yang belum menyadari dampak penggunaan produk yang mengandung zat-zat berbahaya bagi ozon, seperti produk refrigerasi dan aerosol yang masih mengandung bahan-bahan yang merusak ozon.
4. Regulasi dan Penegakan Hukum
Indonesia memiliki regulasi terkait perlindungan ozon, seperti pelarangan impor CFCs dan pembatasan penggunaan HCFCs. Namun, penegakan aturan ini tidak selalu konsisten, terutama dalam memantau industri yang menggunakan zat-zat ini secara ilegal atau tidak terkendali
– Penyelundupan dan Perdagangan Gelap: Ada laporan tentang perdagangan gelap zat perusak ozon yang masih terjadi, meskipun sudah dilarang. Hal ini menghambat upaya perlindungan ozon di tingkat nasional.
5. Dukungan Keuangan dan Internasional
Untuk membantu Indonesia dalam proses transisi, dukungan keuangan dari organisasi internasional sangat diperlukan. Indonesia memanfaatkan mekanisme keuangan dari Multilateral Fund for the Implementation of the Montreal Protocol.
Namun, tantangan tetap ada dalam hal distribusi dan penggunaan dana secara efektif untuk memfasilitasi penggantian BPO dengan teknologi yang lebih ramah ozon.
6. Perubahan Iklim dan Tekanan Ekonomi
Perubahan iklim global memberikan tekanan tambahan terhadap upaya perlindungan ozon. Indonesia sebagai negara berkembang juga menghadapi dilema antara pembangunan ekonomi dan perlindungan lingkungan.
Beberapa sektor ekonomi seperti manufaktur dan pertanian masih bergantung pada bahan-bahan yang berpotensi merusak ozon, sehingga memerlukan pendekatan keseimbangan antara ekonomi dan lingkungan.
Upaya Perlindungan di Indonesia:
– Penghapusan BPO Bertahap: Indonesia telah membuat rencana nasional untuk secara bertahap menghapus penggunaan HCFCs sesuai dengan tenggat waktu yang ditetapkan oleh Protokol Montreal.
– Penguatan Kebijakan: Pemerintah memperkenalkan kebijakan yang lebih ketat dan merancang peta jalan untuk meningkatkan penggunaan teknologi yang lebih ramah lingkungan.
– Kerja Sama Internasional: Indonesia bekerja sama dengan badan internasional seperti UNEP untuk memastikan bahwa negara ini tetap pada jalur yang benar dalam melindungi lapisan ozon. Meskipun banyak tantangan, dengan adanya kesadaran dan kerja sama yang lebih baik antara pemerintah, industri, dan masyarakat, Indonesia dapat terus mendukung perlindungan lapisan ozon dan memenuhi komitmen internasionalnya. (*)
Selamat Hari Ozon Sedunia tanggal 16 September, yuk lindungi ozon kita dengan menghindari dan mengurangi penggunaan bahan perusak ozon.
Intip juga proyek maggot BSF ku si pengurai sampah organik yang bernilai ekonomi sebagai pakan ternak bernutrisi.
Dewangga Kasyafa Prestian
No. urut : 001
SD Al Hikmah Surabaya
Proyek Maggot BSF by DW
Si Pengurai Sampah Organik
IG @dewangga.prestian
Selamat Hari Ozon. Mari menjaga lingkungan dengan membatasi dan mengganti aktivitas yang bisa melubangi lapisan ozon. Agar bumi makin lestari.
Raisa Azzahra Praminda
SDN Pacarkeling V/186 Surabaya
No. Peserta 400
Budidaya sirih cina
Mari kita jaga Bumi ini.
Hindari yang dapat merusak lapisan ozon.
Kurangi produksi dan konsumsi bahan bahan yang menyebabkan menipisnya lapisan ozon.
FAKHRIE ZHAFRAN KHAIRY
No Peserta: 153
SDN Margorejo 1/403 Surabaya
Proyek: “KOTA LISA” ( Kompos Takakura Limbah Sampah Organik)
…SELAMAT HARI OZON SEDUNIA…
Allhamdulillah aulia dan kawan kawan sd kyai ibrahim telah melaksanakan kegiatan yang dapat mencegah kerusakan lapisan ozon, yaitu dengan menanam 3.000 bibit bayam brazil…
Hai sobat hijau 🌱🌍
Yuk semangat sobat hijau..
Semangat Zero Waste 🌍🌱
Salam Bumi Tetap Lestari 🙏
Nama : Aulia Rahmania Ali
Sekolah : SD kyai Ibrahim Surabaya
No peserta : 1236
Judul proyek : Pemanfaatan Minyak Jelantah Menjadi Sabun
_____________________________________
Selamat hari Ozon sedunia..
Wahai pejuang bumi.. mari kita jaga bumi ini dengan menghindari penggunaan bahan bahan yang dapat merusak lapisan ozon.
Untuk menjaga lapisan ozon Aliya bersama PHC telah menanam 10 ribu pohon, aliya juga telah memanfaatkan lahan kosong untuk menanam tanaman palawija yang berguna bagi masyarakat.
Yuks ikuti kegiatan aliya dalam menjaga bumi dengan follow ig aliya di aliya_azzahra07
Nama : Aliya Azzahra Shidqia Rafani
Peserta ; Finalis Putri LH 2024 nomor 108
Proyek : Pengomposan
Sekolah : SDN Kaliasin 1 Surabaya
Ig : aliya_azzahra07
Selamat Hari Ozon Sedunia
Yang diperingati setiap tgl 16 September
Sekolah ku, SD Kyai Ibrahim Surabaya juga turut berperan melindungi supaya lapisan ozon kita tidak cepat rusak, dengan menanam 3.000 Bayam Brazil. Senang sekali karena proyekku ikut melindungi Bumi kita.
Nama: Rafandra Azka Pradipta
Sekolah: SD Kyai Ibrahim Surabaya
No Peserta: 003
Judul Proyek: Pemanfaatan Limbah Plastik untuk Budidaya Bayam Brazil sebagai upaya mendukung Program Ketahanan Pangan
Tujuan proyek saya, untuk mengurangi limbah plastik di lingkungan, juga membudidayakan Bayam Brazil supaya masyarakat bisa mandiri mempunyai tanaman sayur yang selalu ada di rumahnya sebagai wujud program Ketahanan Pangan.
🌍SELAMAT HARI OZON SEDUNIA
TANGGAL 16 SEPTEMBER 2024🌍
Sekolah saya turut untuk merayakan hari ozon sedunia dengan menanam 3000 bibit bayam Brazil bersama siswa/siswi SD KYAI IBRAHIM dan ustadzah/ustadz SD KYAI IBRAHIM SURABAYA.
,Nama: keynaira fanisya fabianca
Sekolah: SD Kyai Ibrahim Surabaya
No Peserta:004
Judul Proyek: budidaya magot untuk mengurangi sampah organik.
Selamat hari ozon. Kurangi semua yg mempengaruhi menipisnya ozon. Dan berbuat kebaikan dengan menanam pohon, menghijaukan bumi,
Falisha Misha alkhansa
SDN Rangkah VI Surabaya
No peserta 1208
Judul proyek: bridaring (briket daun kering)
Selamat hari ozon sedunia..Hari ozon diperingati setiap tahun pada tgl 16 September untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga lapisan ozon di atmosfer bumi.
Aku Cecilia Farah Calysta siswi dari Smpn43 judul proyek Pjka peduli jelantah kita bisa no peserta 980
Mengapa minyak jelantah karna minyak jelantah bisa berdampak positif terhadap pengurangan limbah B3 bahan bahaya beracun
Selamat hari ozon sedunia
Mari kita jaga bumi kita dengan mengurangi penggunaan bahan-bahan yang dapat merusak lapisan ozon
Yuk giat dan semangat menanam tanaman walaupun hanya merawat 1 tanaman
Rasyid Maulana Riffat
Nomor peserta 241 SD
SDN Pacarkeling V/186 Surabaya
Project budiros nyakman selalu di hati (Budidaya Rosella Banyak Manfaatnya)
Selamat hari ozon sedunia
Ayoo kita lindungi dengan membatasi dan mengganti aktivitas yang bisa melubangi lapisan ozon.
Nama : Melati Sekar Arum Berliana Damayanti
Sekolah : SDN PLOSO 3/174 SBY
No. Peserta : 454
Proyek : BELING SIGAR (Bersih Lingkungan Dengan Sirih Gading Udara Jadi Segar)