Dua Tahun Membersamai Proyek Lingkungan Ananda, Dua Tahun Belajar
Ini adalah tahun kedua kami membersamai putra putri kami, Princess Zelda Ilmiah dan Sanggrama Rasio Al Warisyi mengikuti kegiatan pangeran putri lingkungan hidup. Tentu ini menjadi bagian dari proses belajar bukan hanya bagi putra putri kami, tapi juga kami sendiri selaku orang tua. Karena dlm pelaksanaan dan pengembangan proyek lingkungan hidup, senantiasa membutuhkan dukungan dari orang tua. Yang itu berarti kita juga perlu terjun ikut membersamai mereka dlm mengembangkan proyek.
Seperti ketika misalnya putri kami, Princess Zelda Ilmiah dari SMPN 29 Surabaya dengan proyek pengolahan sampah organik menjadi kompos dan eco enzyme, melakukan aksi grebek pasar untuk mengumpulkan sampah-sampah organik seperti sisa sayur dan kulit buah, tentu juga memerlukan bantuan dalam proses pengumpulannya. Dalam hal ini kami selalu ikut dalam proses pengumpulan tersebut. Jika tidak bisa keduanya, minimal salah satu.
Demikian pula proyek ananda kami kedua Sanggrama Rasio Al Warisyi dari SDN Kaliasin I Surabaya yang perlu mengumpulkan cangkang telur dari pabrik kue, tentu tidak mungkin jika rasio sendiri yg melakukannya. Ketika mendapatkan banyak cangkang telur hingga 600kg sekali ambil, maka tidak mungkin Rasio mencuci cangkang telur tersebut secara mandiri.
Di sinilah orang tua berperan memberikan bantuan fisik secara langsung, dengan ikut mengambil sampah, mengolah, sampai membantu menjadikannya produk. Meskipun demikian, sedari awal mengikuti pangput, kami senantiasa menekankan bahwa proyek ini adalah proyek mereka (anak-anak). Mulai dari pemiiihan proyek, menyiapkan rencana strategi, hingga pengepakan produk, mereka harus tau dan merasakan proyeknya. Kami orang tua mendukung sepenuhnya.
Dalam memulai melaksanakan proyek perlu ada perencanaan, persiapan, dsb, demikian pula pada tiap tahapannya, disitulah kami berdiskusi dengan ananda. Bersama-sama menghitung proyeksi target, memilih alternatif strategi, dan memikirkan solusi atas persoalan. Kami membicarakan itu semua seperti dalam rapat sebuah keluarga.
Dalam pelaksanaan pengembangan proyek, banyak dinamika yang ananda hadapi. Karena mereka juga ada tuntutan sekolah, kegiatan ekskul, pergaulan dengan teman, dll. Sehingga tidak jarang ada benturan kegiatan, kelelahan fisik, kelelahan emosi, yang sebenarnya itu tidak hanya terjadi pada ananda tetapi kami juga selaku orang tua.
Sebisa mungkin kami membesarkan hati ananda. Ketika teman-temannya Rasio banyak yang santai-santai, atau bermain game, kami besarkan hatinya bahwa apa yang dilakukan Rasio dalam proyek pangput memiliki nilai besar dan berdampak sosial.
Tidak apa susah sedikit tapi banyak memberikan manfaat. Kami tunjukkan dampak-dampak terlalu banyak HP/game, yang bisa membuat anak kecanduan, pikirannya tidak fokus. Dengan memiliki proyek lingkungan hidup bisa menjadi sarana kegiatan, berlatih fokus dan konsisten.
Ketika princess masuk smpndan banyak sekali kegiatan yang harus diikuti, kami diskusi dan mengajarkannya menata prioritas kegiatan. Kami sebagai orang tua juga perlu menata diri, mengatur waktu dan kegiatan, karena kami berdua bekerja, sehingga pada hari-hari biasa ada keterbatasan waktu, maka harus dilaksanakan sefektif dan efisien mungkin.
Melalui kegiatan pangput ini, kami sekeluarga menjadi sadar pentingnya menjaga lingkungan, dan berupaya untuk bisa melakukan aksi nyata dalam kehidupan sehari-hari, seperti mulai memilah sampah, mengolah sampah organik, meminimalkan pemakaian plastik, ikut bersih-bersih lingkungan, dll.
Kami juga senantiasa mengingatkan kepada para ananda agar nilai-nilai dan pengetahuan yg didapatkan dalam kegiatan pangput dapat dilaksanakan dalam kehidupan sehari-hari, mulai dari hal sederhana selalu menggunakan tumbler, tidak pakai sedotan, menghabiskan makanan, dll.
Akhirnya kegiatan pangput dua tahun ini mewarnai kehidupan keluarga kami, menjadi sarana belajar, sarana komunikasi ortu dan anak, sarana pengembangan diri dan jejaring sosial, sekaligus sarana berbuat baik kepada alam.
Terimakasih kepada tim Tunas Hijau yang sudah menginisiasi kegiatan Pangput lingkungan hidup. Karena ajang Pangput LH ini bukan semata lomba lingkungan, tapi lebih dari itu menjadi medium membangun kepedulian bersama, dari anak, keluarga, hingga masyarakat sekitar. Terimakasih.
Penulis: Indah Pradesa
– orang tua finalis Pangeran LH 2025 SD Sanggrama Rasio Al Warisyi dari SDN Kaliasin I Surabaya
– orang tua finalis Putri LH 2025 SMP Princess Zelda Ilmiah dari SMPN 29 Surabaya


Orang tua Hebat, teladan dan panutan mama papa princess dan Rasio..👍
Sangat menginspirasi para kami orang tua dari finalis pangeran putri LH, agar selalu semangat mendampingi putra putri dalam mengikuti lomba Pangput ini.
Nama : Bisma Saputra
Sekolah : SDN. Karah III Surabaya
Proyek : Pestisida Nabati dari kulit Bawang merah dan putih serta komposter penyelamat bumi.
Luar biasa Bu sindah, mendampingi kedua putranya mengikuti ajang pangeran putri lingkungan hidup.meski sibuk tapi bisa memanfaatkan waktu dengan baik.semangat Bu bersama keluarga.
Carissa Putri Fatihasari
SDN Sidotopo wetan V
No.peserta : 674
Proyek SANCA ( Sampah Anorganik Carissa)
Hebatttt yaaaa,, panutan sekali buat saya dannnn Sukaaaaaa sekali saya kalo melihat keluarga ini terlihat suangattttt kompak sekali,,mulai dari papa mama adek kakak saling mendukung 👍pokoknya Kerennnn sekali buat keluarga nya kak Princes Dan Kak rasio, smoga sehat sehat dan sukses slalu yaa mam untuk proyeknya, tetap semangaddd👍
Nama Felychia Rosalina Putri
SDN Sawunggaling 1/382 Surabaya
Proyek Pengolahan Limbah Minyak Jelantah
Semangat selalu…dan kompak selalu untuk menjaga lingkungan
Reynando Yudhistira putra
SDN Wiyung 1 Surabaya
Pengolahan sampah plastik
Kompak terus keluarga kak princes dan rasio tetap semangat menuju harapan.
Eno wahyu kamagading
SDN pacarkeling 1/182 surabaya
Eco enzym
452
Keren.. lanjutkan Kak.. yuk terus konsisten menjaga Alam 💚🌱
DB. Abisatya
SD-319
SDN Rangkah VI Sby
Aksi Nyata Lindungi Bumi
MasyaAllah keluarga yang sangat mengispirasi benar2 peduli terhadap lingkungan. Selain itu selalu kompak membersamai untuk terus maju dan peduli terhadap lingkungan sekitar.
Nama : Ezra Bintang Izdihar Kurniawan
No Peserta : 003
Sekolah : SD Kyai Ibrahim Surabaya
Proyek : Pemanfaatana lahan kosong dan limbah plastik untuk budidaya kemangi.
Wow keren
Tetap menginspirasi dan selalu semangat untuk Indonesia lebih baik
Jasmine Azzahra SDN Tambaksari 1 Surabaya
Tidak apa susah sedikit tapi banyak memberikan manfaat.
Keren banget mamanya princes & rasio,.
sangat menginspirasi , keluarga yang kompak, terus semangat ya
terus menjadi inspirasi bagi kita semua
saya Ni Luh Gd Kt Keyva Richie Valerina Atmaja
Sekolah SMPN 6 Surabaya
judul Proyek Budidaya Lemongrass
nomor peserta 1392
Keluarga hebat, kompak, dan selalu berpikir maju.
Mengenal keluarga Kak Princess dan Kak Rasio adalah sesuatu buat kami sekeluarga.
Mereka sangat luar biasa aksinya untuk lingkungan, tidak pernah lelah, meski malam hari ataupun hari libur, mereka tetap bergerak.
Semoga tetap kompak dan hebat ya…
Naziya Putri Syafira
SDN Sawunggaling 1/382
Bidara
Keluarga hebat, kompak, dan selalu berpikir maju.
Mengenal keluarga Kak Princess dan Kak Rasio adalah sesuatu buat kami sekeluarga.
Mereka sangat luar biasa aksinya untuk lingkungan, tidak pernah lelah, meski malam hari ataupun hari libur, mereka tetap bergerak.
Semoga tetap kompak dan hebat ya…
Muhammad hakam Yasin
SMPN 46 sueabaya
Keren bunda & ayah kak Rasio Princess..Keluarga hebat yg selalu menginspirasi..Kami keluarga dari Fathan Alby mengucapkan banyak terima kasih kepada keluarga kak Princess Rasio karena dari awal mulai kenal di kolaborasi HAN sampai sekarang sudah satu tim dan seperti keluarga sendiri, begitu perhatian, peduli, dan selalu memberi banyak ilmu yg bermanfaat untuk memajukan anak kami menjadi pribadi yg lebih baik, yg tangguh, dan pantang menyerah, hingga lolos smpe tahap final ini..MasyaAllah, luar biasa..Semoga terus menginspirasi, selalu menebarkan kebaikan, dan tetap semangat dalam berkarya..Sukses selalu untuk keluarga kak Princess Rasio✨️❤️
Nama : Fathan Alby Andhitama
No : 0037
Asal sekolah : SDN Banyu Urip III Sby
Proyek LH : Pengolahan Limbah Minyak Jelantah Menjadi Sabun
Halo sobat hijau 🌳
Limbah minyak jelantah seringkali dibuang sembarangan ke saluran air atau tanah, sehingga dapat mencemari lingkungan. Dengan mengolah limbah minyak jelantah menjadi produk yang bermanfaat seperti sabun adalah salah satu solusi hidup ramah lingkungan.
Salam bumi, pasti lestari 🌱
Masya Allah luar biasa semangat keluarga ini dan menginspirasi buat kita semuanya.
Nama: Muhammad Hidayahtullah
Sekolah: SDN KAPASARI 1/292 Surabaya
No Peserta: 145
Proyek: Budidaya Daun Pandan
Keluarga hebat. Tetap semangat
Waaah
Kl ini memang tim yg solid sekali
Baik ayah dan Bunda juga kakak beradik yg semua aktif bergerak mengikuti semua kegiatan, selalu inovatif dan memberikan kesempatan bagi teman2 yg mau maju bersama.
Semoga selalu kompak. Dan sehat semua ya.
Salam. komandan
Marshall Dastan PR
Sdn. Ketabang 1/288
No. Peserta 207
Project : KOMANDAN
Kalau bahasanya genziii “emejiing” bgt deh ini keluarga.. effort nggak main-main, kompaknya luar biasa..
Dan satu yang nggak kalah penting, ngebantu sesama finalis lain tanpa tendensi💚
Semakin sukses dan sehat selalu yaa Bunda Sindah sekeluarga..
Salam dari ortunya vara yang selalu ngerepotin wkwk
Isvara Nareswari Aryanto
SDN Kaliasin 1
Budidaya Tanaman Pacar Air
Kerennn semoga menginspirasi keluarga yang lainnya🤩🤩🤩
KANAYA DIVANESA AWANDA
SMPN 58 SURABAYA
NO URUT: 1388
JUDUL PROYEK: BARASIMAN (BUDIDAYA ALOEVERA PENGUSIR KUMAN)
Artikel ini sangat inspiratif, kegiatan Pangeran Putri Lingkungan Hidup terbukti tidak hanya menanamkan kepedulian lingkungan pada anak, tetapi juga mempererat hubungan keluarga dalam membangun kebiasaan ramah lingkungan dalam sehari-hari.
Semangat selalu mbak Sindah dan suaminya juga Princess dan Rasio !
THE INCREDIBLES!
Nama: Mikhaela Adeva Abbialya
No.Peserta: 218
Sekolah: SDN.Kalisari 2/513 Surabaya.
Proyek LH: Budidaya tanaman asem jawa dan produk minuman kesehatan tradisional sinom.
Keren sekali kak Princess dan Rasio, Definisi keluarga sadar iklim dimulai dari orang tua terlebih dahulu, Benar benar keluarga yang supportif dalam menjaga lingkungan terutama di pengolahan sampah organik
Almahyra Danesh Syaquila
Nomer urut 278
Judul proyek Budimalang
SDN Ketabang 1/288