Panel Surya Mahasiswa UI Jadi Solusi Listrik Masjid Banyuasih

Mahasiswa Universitas Indonesia (UI) membantu masyarakat Desa Banyuasih dalam memenuhi kebutuhan listrik dengan memasang panel surya di Masjid Al Baraqah melalui Program The 14th UI Youth Environmental Action (UI YEA). Pemasangan ini bertujuan mendukung kegiatan keagamaan desa, seperti Maulid Nabi, pengajian, dan Tahun Baru Islam, yang seringkali tertunda akibat pemadaman listrik di wilayah pesisir Pulau Jawa.

Selama ini, masyarakat Banyuasih hanya bisa pasrah ketika listrik padam karena desa mereka jauh dari jaringan utama. Laporan yang diajukan pun sering terlambat ditangani akibat keterbatasan teknisi dan logistik. Kehadiran panel surya menjadi kontribusi nyata mahasiswa UI untuk mengatasi kendala listrik masyarakat pesisir.

Lebih dari itu, instalasi ini diharapkan dapat memicu kesadaran warga akan pentingnya energi baru terbarukan (EBT) yang ramah lingkungan dan relevan di tengah krisis iklim serta tantangan energi global. Dengan adanya panel surya, warga memiliki pilihan energi yang lebih mandiri tanpa sepenuhnya bergantung pada pasokan PLN.

Peresmian panel surya di Masjid Al Baraqah dengan warga Desa Banyuasih

Pemasangan panel surya dilakukan oleh Muhammad Ismail Faruqi dan Sayyid Dzaky, mahasiswa Teknik Elektro UI, bersama pengurus masjid Pak Wasta serta perangkat desa Pak Dede Rohana. Panel yang digunakan adalah jenis monocrystalline 710 Wp, dipasang dengan sistem off grid yang dilengkapi lever switch.

Dengan sistem ini, sumber listrik masjid dapat disesuaikan antara menggunakan PLN atau PLTS. Panel diposisikan menghadap utara dengan kemiringan delapan derajat untuk memaksimalkan penyerapan energi sesuai kondisi geografis setempat.

“Dengan baterai jenis LiFePO4 2,4 kWh, panel ini bisa bertahan hingga lima jam dengan 50 persen daya,” jelas Ismail saat pemasangan pada Kamis, 14 Agustus 2025. Ia menambahkan, “Kalau kondisi mataharinya ideal atau cukup terik, baterainya bisa penuh dalam waktu lima sampai enam jam.”

Proses pemasangan panel surya

Ucapan terima kasih juga disampaikan oleh Pak Wasta, pengurus masjid, kepada mahasiswa UI yang dinilainya telah banyak membantu kepentingan warga Desa Banyuasih.

“Panel surya ini dapat digunakan untuk berbagai kebutuhan elektronik masjid, mulai dari lampu, pompa air, speaker, hingga kipas angin,” terang Sayyid ketika menjawab pertanyaan warga pada acara peresmian. “Daya yang tersedia setara dengan 900 VA PLN.”

Meski begitu, pemasangan panel tidak lepas dari kendala. Tim sempat kesulitan menentukan penempatan panel karena rangka atap masjid dinilai kurang kuat menahan beban. Mengingat berat panel mencapai 40 kilogram, akhirnya diputuskan untuk memasangnya di permukaan atas bangunan masjid.

Ketua program The 14th UI YEA, Arya Arfan Akbar, berharap panel surya tersebut bisa memberikan manfaat besar bagi warga. Ia juga menekankan pentingnya kesadaran untuk menjaga dan merawat instalasi agar tetap berfungsi optimal serta memberi manfaat dalam jangka panjang.

Penulis : Naqiyyah Najiyah Khalilullahi
Penyunting: Mochamad Zamroni

45 thoughts on “Panel Surya Mahasiswa UI Jadi Solusi Listrik Masjid Banyuasih

  • Agustus 30, 2025 pada 21:21
    Permalink

    Inisiatif mahasiswa UI ini patut diapresiasi. Pemasangan panel surya bukan hanya solusi nyata atas kendala listrik, tetapi juga langkah strategis mengenalkan energi terbarukan kepada masyarakat. Semoga program seperti ini semakin banyak hadir di desa-desa pesisir agar tercipta kemandirian energi yang berkelanjutan.

    💚💚💚💚💚💚💚💚💚💚💚💚💚💚
    🙋🏻Nama: Lintang Pandega Permana
    🏫Sekolah: SMP Negeri 57 Surabaya
    🔢Nomor Peserta: 679
    🌱Proyek: SWEET (Stevia Wellness Eco-friendly Extract Technology)
    💌Penjelasan: Proyek ini adalah proyek yang berfokus membudidayakan tanaman Stevia, yaitu tanaman yang daun nya mengandung rasa manis karna memiliki senyawa tertentu.

    Saya memilih proyek ini karna fenomena isu lingkungan seperti krisis air, degradasi lahan yang disebabkan oleh industri gula konvensional.., maka dari itu saya memilih alternatif gula lain yang lebih ramah lingkungan dan “Stevia” menjadi jawabannya.

    Saya ingin mengenalkan Stevia yang memiliki banyak manfaat ke masyarakat sekitar, rencana kedepannya saya akan menginovasikan Stevia ini menjadi ekstrak gula cair, permen sehat dan ramah lingkungan, teh sehat dengan pemanis alami, serta banyak lagi.
    Dukung aku teruss yaa, sobat hijau! 🥰
    💚💚💚💚💚💚💚💚💚💚💚💚💚💚

    Balas
    • Agustus 31, 2025 pada 17:22
      Permalink

      saya frisdya lanikmaruf isfani dari smpn 57 surabaya dengan no peserta: 1382, dengan proyek pengolahan samaph GALBOT (Galon dan Botol) sebagai kreasi furniture dan fashion aksesoris

      berkomentar bahwa hal ini dapat menginspirasi bahwa pentingnya bagi kami para remaja muda untuk merawat dan membersihkan lingkungan❤❤

      Balas
      • September 4, 2025 pada 08:57
        Permalink

        Inspiratif sekali! Inisiatif mahasiswa UI memasang panel surya sebagai solusi listrik untuk Masjid Banyuasih adalah langkah nyata dalam menghadirkan energi bersih dan ramah lingkungan ☀️⚡. Upaya ini tidak hanya membantu menghemat biaya listrik, tetapi juga menunjukkan kepedulian terhadap keberlanjutan energi di masa depan. Masjid sebagai pusat kegiatan masyarakat jadi lebih mandiri dan bisa menjadi contoh penerapan energi terbarukan yang bermanfaat luas. Salut untuk para mahasiswa yang sudah berkontribusi positif melalui ide cerdas ini.

        Perkenalkan, namaku Aqeel Ataullah Yahyaputra dari SMPN 6 Surabaya. Proyekku berfokus pada ketahanan pangan dengan cara budidaya tanaman selada 🌱. Semoga semakin banyak generasi muda yang termotivasi untuk menghasilkan inovasi ramah lingkungan.

        Balas
  • Agustus 31, 2025 pada 06:43
    Permalink

    Energi terbarukan dengan menggunakan PLTS menjadi alternatif utk sember energi listrik jadi lebih hemat 50 %,
    kalau kita yang belum menggunakan energi terbarukan, minimal budaya hemt energi di rumah diterapkan

    saya Ni Luh Gd Kt Keyva Richie Valerina Atmaja
    SMPN 6 Surabaya
    Judul proyek Budidaya Lemongrass
    nomor peserta 1392

    Balas
  • Agustus 31, 2025 pada 06:43
    Permalink

    Hexa afzal hermawan
    Sdn wonokusumo 6/45 surabaya
    Peserta pangeran lingkungan hidup thn 2025 dengan no peserta 421
    Proyek saya adalah budita cabi budidaya tanaman cabai.
    Panel surya ini dapat digunakan untuk berbagai kebutuhan elektronik masjid, mulai dari lampu, pompa air, speaker, hingga kipas angin,” terang Sayyid ketika menjawab pertanyaan warga pada acara peresmian. “Daya yang tersedia setara dengan 900 VA PLN.”

    Balas
  • Agustus 31, 2025 pada 10:07
    Permalink

    Mahasiswa UI membantu masyarakat desa banyuasih dalam memenuhi kebutuhan listrik dengan memasang panel Surya di masjid Al-Baraqah 🤩🤩, sangat membantu masyarakat perilaku yang perlu dicontoh saling tolong menolong 👏🏻👏🏻.
    Nama: Adinda Quenza Ramadhani
    Sekolah: SDN KANDANGAN 1 Surabaya
    No peserta: 224
    Judul proyek: Terong dilahan sempit solusi hijau untuk sekolah mandiri pangan

    Balas
  • Agustus 31, 2025 pada 10:32
    Permalink

    Inisiatif mahasiswa UI ini patut diapresiasi. Pemasangan panel surya bukan hanya solusi nyata atas kendala listrik, tetapi juga langkah strategis mengenalkan energi terbarukan kepada masyarakat. Semoga program seperti ini semakin banyak hadir di desa-desa pesisir agar tercipta kemandirian energi yang berkelanjutan.

    Nama : Muhammad Raffa Zamzani
    Asal sekolah : SMPN 9 Surabaya
    Nomor peserta : 697
    Judul proyek : Budidaya Bunga Telang Dan Pemanfaatannya

    Balas
  • Agustus 31, 2025 pada 10:37
    Permalink

    Woww kegiatan yang patut dicontoh. Next mahasiswa UI ngapain lagi ya?. Semoga semua kegiatan itu berdampak positif bagi lingkungan dan masa depan

    🙋‍♀️: Mazida Shabrina Yasmin
    🏫: SDN Wonokusumo 6 Surabaya
    🔢: 728
    📍: Proyek SERBUK(Serbuk Berproyek Horta)

    Balas
    • September 1, 2025 pada 04:28
      Permalink

      Terimakasih kepada para Mahasiswa Universitas Indonesia (UI) yang telah membantu masyarakat Desa Banyuasih dalam memenuhi kebutuhan listrik dengan memasang panel surya di Masjid Al Baraqah melalui Program The 14th UI Youth Environmental Action (UI YEA).

      Semoga masyarakat Banyuasih yang selama hanya bisa pasrah ketika listrik padam karena desa mereka jauh dari jaringan utama dan laporan yang diajukan pun sering terlambat ditangani akibat keterbatasan teknisi dan logistik, menjadi lebih mudah dalam menjalankan aktivitas sehari-harinya, yang pada akhirnya tumbuh menjadi desa yang lebih berkembang 📈☀️

      Salam,
      AISYAH AVICENA RL
      SMPN 21 SURABAYA
      Project : DATELA GREEN REVITALIZATION
      Proyek yang berfokus pada pemilihan lahan terbengkalai menjadi lahan yang produktif kembali 🌿💚

      Balas
  • Agustus 31, 2025 pada 11:13
    Permalink

    Inisiatif mahasiswa UI ini patut diapresiasi pemasangan panen Surya bukan hanya solusi nyata atas kendala listrik,tetapi juga tongkat strategi mengeluarkan energi terbarukan kepada masyarakat semoga program seperti semakin banyak hadir di desa agar tercipta kemandirian energi yang berkelanjutan.
    Nama: Muhammad Hidayahtullah
    Sekolah: SDN KAPASARI 1/292 Surabaya
    No Peserta: 145
    Proyek: Budidaya Daun Pandan

    Balas
    • Agustus 31, 2025 pada 13:17
      Permalink

      Indonesia yang merupakan negera yang kaya akan sinar matahari tentu saja PLTS merupakan salah satu pemanfaatan sumber alam yang sangat bagus dan menjadi alternative untuk mengurangi ketergantungan kita terhadap sumbar listrik yang menggunakan
      bahan bakar batubara, minyak bumi. Semoga kedepannya semakin meluas penggunaannya di seluruh wilayah Indonesia.

      Nama: Sultan Dipasha Alireza
      No. Peserta: 255
      Sekolah: SDN Margorejo 3
      Proyek : Pengolahan Minyak Jelantah menjadi sabun

      Balas
  • Agustus 31, 2025 pada 15:06
    Permalink

    Artikel ini sangat inspiratif, menggambarkan kolaborasi mahasiswa, pengurus masjid, dan perangkat desa dalam mewujudkan energi terbarukan. Pemasangan panel surya tidak hanya bermanfaat secara teknis, tetapi juga sosial. Semoga kesadaran masyarakat untuk merawat instalasi ini terus tumbuh sehingga manfaatnya berkelanjutan bagi warga desa.

    Johanna Adreena Pasha
    SMPN 3 Surabaya
    No.1074
    Budidaya Tanaman Aloevera sebagai bahan sabun antiseptik

    Balas
  • Agustus 31, 2025 pada 20:45
    Permalink

    Nama Sanggrama Rasio La Warisyi
    Proyek peman faatan limbah cangkang telur untuk hijaukan bumi dan innovasi bahan pangan.
    Kreatif sekali kakak mahasiswa semoga dapat berdampak baik pada lingkungan sekitar.
    Salam bumi pasti lestari☘☘

    Balas
  • Agustus 31, 2025 pada 20:53
    Permalink

    Wih, keren banget nih inisiatif mahasiswa UI! 🌞 Masjid Banyuasih sekarang bisa tetep terang tanpa takut mati listrik, sekaligus bikin warga makin sadar pentingnya energi terbarukan. Salut buat kreatifitas dan aksi nyata generasi muda gini, bener-bener bikin bangga! 💪✨

    Nama:Diky Yulia Efendi
    Proyek: integrasi pengolahan air limbah dan konservasi air
    No peserta:459
    Sekolah:SMP Negeri 11 Surabaya

    Balas
  • September 1, 2025 pada 13:44
    Permalink

    Nama : Tisya Ayodya Prameswari
    Nomer :006
    Judul proyek : ECOZY
    Capaian :
    Telah mengolah sampah organik kulit buah sebanyak 670,4 kg

    Balas
  • September 1, 2025 pada 18:05
    Permalink

    Panel surya merupakan salah satu alternatif yang sangat bagus, sebagai upaya untuk mengurangi penggunaan energi bumi dan mengurangi polusi udara.
    Semoga teknologi ramah lingkungan ini dapat terus dikembangkan dan dinikmati oleh semua masyarakat.

    Naziya Putri Syafira Ariwibowo
    Nomor Peserta 612
    SDN Sawunggaling 1 Sby
    Proyek : No Bi T A (Inovasi Bidara Tumbuh Alami)

    Balas
    • September 2, 2025 pada 20:45
      Permalink

      Keren sekali kegiatannya dan patut untuk dicontoh. Semoga semua kegiatan itu berdampak positif bagi lingkungan sekitar.

      Nama: Arsy Shakilah Putri Romadania
      SDN Balongsari 1/500
      No. Peserta:24
      Judul Project: Pengolahan Minyak Jelantah

      Balas
    • September 2, 2025 pada 20:46
      Permalink

      Keren sekali kegiatannya. Semoga semua kegiatan itu berdampak positif bagi lingkungan sekitar.

      Nama: Arsy Shakilah Putri Romadania
      SDN Balongsari 1/500
      No. Peserta:24
      Judul Project: Pengolahan Minyak Jelantah

      Balas
  • September 2, 2025 pada 11:06
    Permalink

    Luar biasa inisiatifnya kakak-kakak UI. Semoga program seperti ini bisa terus berlanjut dan memberi manfaat nyata bagi masyarakat pesisir yang masih kesulitan listrik.

    Nama : Isvara Nareswari Aryanto
    Dari : SDN Kaliasin 1
    No peserta : 206
    Proyek : Budidaya Tanaman Pacar Air

    Balas
  • September 2, 2025 pada 12:57
    Permalink

    Kegiatan yang di lakukan sangat mulia sekali, Semoga teknologi yang sangat ramah lingkungan ini akan terus di kembangkan

    Nama : Hanny Nur Ayni
    No peserta : 1266
    Asal Sekolah : SMP NEGERI 46 SURABAYA
    Proyek : POAHSUK
    Saya memiliki proyek poahsuk atau pupuk organik dari buah busuk, saya sangat sering mengumpulkan limbah buah lalu saya olah menjadi pupuk organik cair, saya saat ini sudah berhasil mengolah 412kg limbah buah

    Salam Bumi Pasti Lestari

    Balas
  • September 2, 2025 pada 14:36
    Permalink

    Instalasi panel surya ini diharapkan dapat memicu kesadaran warga akan pentingnya energi baru terbarukan (EBT) yang ramah lingkungan dan relevan di tengah krisis iklim serta tantangan energi global. Dengan adanya panel surya, warga memiliki pilihan energi yang lebih mandiri tanpa sepenuhnya bergantung pada pasokan PLN. Semoga warga dapat menjaga dan merawat panel ini agar tetap bekerja secara optimal dan dapat memperoleh manfaatnya dalam jangka panjang.

    Nama : Fathan Alby A
    Asal sekolah : SDN Banyu Urip III Sby
    Proyek LH : Pengolahan Limbah Minyak Jelantah Menjadi Sabun Anti Nyamuk.

    Halo sobat hijau 🌳
    Limbah minyak jelantah seringkali dibuang sembarangan ke saluran air atau tanah, sehingga dapat mencemari lingkungan. Dengan mengolah limbah minyak jelantah menjadi produk yang bermanfaat seperti sabun adalah salah satu solusi hidup ramah lingkungan.
    Salam bumi, pasti lestari 🌱

    Balas
  • September 2, 2025 pada 17:05
    Permalink

    Nama ; Marshall Dastan Putra R
    Sekolah : SDN. Ketabang 1/288 Surabaya
    No Peserta : 207
    Judul Proyek : KOMANDAN ( Koleksi Tanaman Pandan)
    Membudidayakan Pandan sebagai tanaman utk memproduksi aneka makanan sbg pengharum dan pewarna Makanan juga penghijauan lingkungan dimana Pandan sangat banyak Manfaatnya utk. Pencegahan Penyakit Jantung juga sebagai pengusir Tikus di Rumah.

    Menurut saya penemuan Panel Surya dari Kakak UI tersebut sangat Luar biasa.
    Terutama utk daerah pedalaman / pedesaan yg mungkin persediaan Listriknya terbatas.
    Dengan adanya panel surya maka cukup menyerap sinar matahari max 6 jam maka panel surya bisa digunakan utk berbagak kebutuhan warga seperti Listrik jalan, tempat ibadah, pengairan dll.

    Terimakasih utk Sharing ilmunya Kak
    Sukses terus
    Salam Dari KOMANDAN Dastan

    Balas
  • September 2, 2025 pada 17:41
    Permalink

    Video “Panel Surya Mahasiswa UI Jadi Solusi Listrik Masjid Banyuasih” benar-benar inspiratif 🌞✨. Aksi nyata mahasiswa UI ini bukan hanya memberi terang bagi Masjid Al Baraqah, tapi juga menghadirkan harapan baru bagi masyarakat pesisir yang sering terkendala listrik ⚡🏝️.

    Langkah ini membuktikan bahwa energi terbarukan bisa jadi solusi berkelanjutan sekaligus edukasi penting tentang kemandirian energi 🌱♻️. Salut untuk semangat kolaborasi mahasiswa, warga, dan pengurus masjid yang menjadikan inovasi ini bermanfaat langsung bagi kehidupan sehari-hari 🙌💡.

    Komentar ini dari Kenzo Anugrah Rahmadhan – SMPN 26 Surabaya – Peserta 567
    #PangeranPutriLH2025 #EnergiBersih #MerdekaEnergi #AksiUntukBumi #Tahap3Lestari

    Balas
  • September 2, 2025 pada 22:24
    Permalink

    Luar biasa💪👍dan keren sekali

    Nama:muhammad dafianyah
    Sekolah: SDN Lontar 481
    No peserta 229
    Proyek eco enzyme

    Balas
  • September 3, 2025 pada 04:58
    Permalink

    keren sekali proyek mahasiswa UI, yg sangat bermanfaat bagi masyarakat dengan panel surya, hemat energi

    Nama Ni Luh Gede Reva Dealove Valentcia Atmaja
    SMPN 35 Surabaya
    judul proyek Budidaya Rosella
    Nomor peserta 1130

    Balas
  • September 3, 2025 pada 11:19
    Permalink

    Mantap …

    Habel Marcelo Eryawan
    No Urut 237,
    SDN Manukan Wetan IV 616
    Proyek Melestarikan Tanaman Daun Afrika untuk Bumi yang Lebih Sehat

    Balas
  • September 3, 2025 pada 12:49
    Permalink

    Keren banget kakak sangat menginspirasi. Semoga tetap semangat.

    Pangput 2025
    Peduli, Produktif, Anti rebahan, mendunia…🌍

    Nama : Ayesha Medina
    No Peserta : 618
    Sekolah : SDN Semolowaru 1/261
    Judul Proyek : Maggot bsf si Hewan Ajaib Sahabat Lingkungan

    Balas
  • September 3, 2025 pada 16:45
    Permalink

    Solusi terbaik yang sangat bermanfaat bagi banyak orang. Terimakasih kakak, inspiratif…
    Rah Handaru Hatmaji/453
    SMPN 1 Surabaya

    Balas
  • September 3, 2025 pada 17:10
    Permalink

    dengan adanya teknologi ini kita berhasil mengurangi penggunaan energi yang tidak dapat diperbarui sehingga kita punya antisipasi tersendiri untuk punya listrik dirumah

    Nama : Davin Alemezar Jethro Islami
    Asal : SMP NEGERI 1 SURABAYA
    No : 447
    Proyek : Pengolahan Sampah Organik Menjadi Pupuk NPK Organik Cair

    Balas
  • September 3, 2025 pada 18:40
    Permalink

    Mahasiswa UI berhasil memberi solusi listrik bagi Masjid Al Baraqah dengan panel surya, ini jadi bukti nyata anak muda bisa berkontribusi besar untuk lingkungan dan masyarakat, semoga makin banyak yang sadar pentingnya energi terbarukan dalam kehidupan sehari2

    NAMA : EZRA BINTANG IZDIHAR KURNIAWAN
    SEKOLAH: SD KYAI IBRAHIM
    NOMOR URUT: 003
    PROYEK LH : PEMANFAATAN LAHAN KOSONG DAN LIMBAH PLASTIK UNTUK BUDIDAYA KEMANGI

    Balas
  • September 3, 2025 pada 19:17
    Permalink

    Inisiatif mahasiswa UI ini patut diapresiasi. Pemasangan panel surya bukan hanya solusi nyata atas kendala listrik, tetapi juga langkah strategis mengenalkan energi terbarukan kepada masyarakat.

    Seandy putri fitriasari
    SDN MOjO 3/222
    No peserta 422
    Nama Proyek Pengolahan limbah sampah cangkang telur

    Balas
  • September 3, 2025 pada 21:08
    Permalink

    Inisiatif ini sangatlah kreatif, membantu warga banyuwangi untuk mendapatkan listrik, panel surya adalah salah satu cara untuk memanfaatkan energi surya, selain itu listrik juga membantu warga banyuwangi untuk kebutuhan sehari-hari seperti lampu

    Nama:anindita mireta putri
    Sekolah:SDN kaliasin 1 surabaya
    Proyek:pengolahan limbah kain perca

    Balas
    • September 8, 2025 pada 09:58
      Permalink

      Panel Surya Terimakasih Mahasiswa UI Jadi Solusi Listrik Masjid Banyuasih” benar-benar inspiratif 🌞✨.mahasiswa UI ini bukan hanya memberi terang bagi Masjid Al Baraqah, tapi juga memberikan harapan baru bagi masyarakat pesisir yang sering terkendala listrik ⚡🏝️.
      Nama : AMIRNA NUR FEBYYANTI
      Nomer peserta : 702
      Sekolah : SDN TANDES KIDUL 1
      Proyek: Mengelolah limbah cangkang telur

      Balas
  • September 3, 2025 pada 22:21
    Permalink

    Luar biasa…sangat menginspirasi generasi masa kini agar menghemat listrik dengan memanfaatkan energi surya
    Saya TEVY JANEETA ADRIANA dari SDN PAKIS V/372 SURABAYA dengan nomor peserta 498 proyek TEBINORA(Tegy budidaya binahong hijau dan merah)

    Balas
  • September 3, 2025 pada 23:13
    Permalink

    inspiratif! Inisiatif mahasiswa UI ini menunjukkan bahwa energi terbarukan bisa jadi jalan nyata untuk mencerdaskan dan menerangi masyarakat pesisir

    Nama: Keisya Azellia Putri
    Sekolah: SMPN 38 Surabaya
    Nomor Peserta: 1142
    Judul Proyek: Budidaya Sambung Nyawa
    Penjelasan: Proyek ini bertujuan memanfaatkan lahan kosong di lingkungan sekitar untuk menanam tanaman obat sambung nyawa. Tanaman ini bermanfaat untuk kesehatan dan bisa menjadi alternatif pengobatan alami. Proyek ini juga mengajak masyarakat peduli lingkungan melalui edukasi, daur ulang, dan kegiatan berkebun bersama. Saat ini, penanaman sudah dimulai di rumah dan sekolah, serta dibagikan ke lingkungan sekitar. Target ke depan adalah memperluas penanaman dan melibatkan lebih banyak orang, terutama anak muda, sebagai agen perubahan hijau.

    Balas
  • September 4, 2025 pada 14:21
    Permalink

    Langkah mahasiswa UI memasang panel surya di masjid Banyuasih sangat membantu sekali dan bermanfaat.

    Nama: Mikhaela Adeva Abbialya
    Sekolah: SDN.Kalisari 2-513 Surabaya
    No.peserta: 218
    Proyek: Budidaya tanaman asem jawa dan produksi minuman kesehatan tradisional sinom

    Balas
  • September 5, 2025 pada 01:29
    Permalink

    Kontribusi positif mahasiswa Universitas Indonesia (UI) dalam membantu masyarakat Desa Banyuasih melalui pemasangan panel surya di Masjid Al Baraqah. Inisiatif ini tidak hanya memberikan solusi terhadap pemadaman listrik yang sering terjadi, tetapi juga memperkenalkan energi terbarukan sebagai alternatif yang ramah Mayfrina Aisyahrani
    SMPN 3 SURABAYA
    PENGOLAHAN SAMPAH ORGANIK BERKELANJUTAN. Dengan adanya panel surya, diharapkan masyarakat dapat menikmati akses listrik yang lebih stabil dan berkelanjutan untuk mendukung berbagai kegiatan keagamaan dan sosial di desa tersebut.

    Balas
  • September 5, 2025 pada 14:55
    Permalink

    Pemikiran kakak mahasiswa yang bijak, karena berdampak baik pada lingkungan 🍃🌳

    Nama = Kalyca arij aruna
    Asal sekolah = SMPN 1 SURABAYA
    No = 762
    Nama projek = Verdalya Pandanova (Budidaya tanaman pandan)

    Balas
  • September 5, 2025 pada 19:03
    Permalink

    🌞👏 Salut untuk mahasiswa UI yang lewat Program The 14th UI Youth Environmental Action (UI YEA) berhasil menghadirkan solusi nyata bagi warga Desa Banyuasih dengan pemasangan panel surya di Masjid Al Baraqah. Inisiatif ini bukan hanya membantu mengatasi kendala listrik saat kegiatan keagamaan, tapi juga menjadi contoh nyata bagaimana energi baru terbarukan (EBT) bisa diterapkan di masyarakat pesisir. 🌿⚡

    Langkah ini bukan sekadar soal teknologi, tapi juga tentang kemandirian energi, kepedulian terhadap krisis iklim, dan harapan untuk masa depan yang lebih ramah lingkungan. Semoga inovasi seperti ini bisa terus berkembang dan menginspirasi mahasiswa maupun generasi muda di seluruh Indonesia untuk menghadirkan solusi hijau yang bermanfaat langsung bagi masyarakat. 🌍✨

    — Kenzo Anugrah Rahmadhan, SMPN 26 Surabaya
    Peserta Pangeran & Putri Lingkungan Hidup 2025
    #pangeranputrilh2025SMP_567 #SMPN26Surabaya #AksiUntukBumi #Tahap3Lestari

    Balas
    • September 7, 2025 pada 23:51
      Permalink

      Contoh pemanfaatan energi panas bagi lingkungan

      Balas
  • September 6, 2025 pada 15:07
    Permalink

    Panel surya ini dapat digunakan untuk berbagai kebutuhan elektronik masjid, mulai dari lampu, pompa air, speaker, hingga kipas angin. Panel surya tersebut bisa memberikan manfaat besar bagi warga. Dan pentingnya kesadaran untuk menjaga dan merawat instalasi agar tetap berfungsi optimal serta memberi manfaat dalam jangka panjang.

    Nama : Siti shofiah
    No peserta : 416
    Dari : SDN Margorejo III/405
    Proyek : Budidaya dan Pemanfaatan Tanaman Jahe

    Balas
  • September 7, 2025 pada 13:43
    Permalink

    Inisiatif dari Mahasiswa Universitas Indonesia (UI) dalam membantu masyarakat Desa Banyuasih dalam memenuhi kebutuhan listrik dengan memasang panel surya di Masjid patut mendapatkan apresiasi 👏👏👏

    Nama : Akifa Maulidya
    Sekolah : SDN Tandes Kidul 1
    Nomor Peserta : 698
    Proyek LH : Budidaya organik tanaman kale

    Balas
  • September 7, 2025 pada 19:24
    Permalink

    Mahasiswa UI memang luar biasa! Semoga ini menjadi inspirasi dan semangat bagi remaja lain di seluruh Indonesia untuk terus berkarya dan menciptakan solusi energi terbarukan yang inovatif.

    Nama : Naura Adelia Shafiqa Ghozali
    Sekolah : Sdn Tandes Kidul 1 Surabaya
    Proyek LH : Pengelolahan limbah cangkang telur
    No.peserta :704

    Balas
  • September 17, 2025 pada 17:14
    Permalink

    Inisiatif pemasangan panel surya oleh mahasiswa Universitas Indonesia di Masjid Al Baraqah, Desa Banyuasih, adalah contoh konkret dari sinergi antara ilmu pengetahuan, kesadaran ekologis, dan kepedulian sosial. Bagi saya, proyek ini membuktikan bahwa solusi energi tidak harus datang dari lembaga besar atau kebijakan nasional saja, tetapi bisa diinisiasi oleh pemuda, mahasiswa, dan komunitas yang memiliki niat baik serta pengetahuan teknis.

    Saya sangat terinspirasi melihat bagaimana teknologi energi baru terbarukan (EBT) seperti panel surya digunakan bukan hanya untuk efisiensi energi, tetapi juga untuk memperkuat fungsi sosial keagamaan masyarakat. Masjid sebagai pusat kegiatan warga menjadi tempat yang tepat untuk memulai perubahan. Di tengah isu krisis iklim dan ketergantungan pada energi fosil, langkah ini adalah kontribusi penting menuju transisi energi yang berkeadilan dan berkelanjutan.

    Penerapan sistem off-grid, penggunaan baterai LiFePO4, serta desain teknis seperti kemiringan panel dan pemilihan lokasi pemasangan menunjukkan pendekatan yang ilmiah dan kontekstual. Ini sangat relevan untuk wilayah pesisir yang rentan terhadap pemadaman listrik dan seringkali tertinggal dari pembangunan infrastruktur. Bagi saya sebagai siswa yang juga sedang mengembangkan proyek EcoGeniuz Pillow & Mangrove Warrior, proyek ini menegaskan pentingnya pendekatan teknologi ramah lingkungan yang berbasis kebutuhan nyata masyarakat.

    Saya berharap kegiatan seperti ini dapat direplikasi di banyak tempat, termasuk di kampung-kampung pesisir Surabaya dan sekitarnya. Dan yang lebih penting, generasi muda harus terus dibekali pemahaman bahwa ilmu pengetahuan yang dipelajari di sekolah dan kampus harus bermanfaat bagi masyarakat luas.

    Nama: Harley Fatahillah Yodhaloka Sunoto
    Sekolah: SMP Negeri 1 Surabaya
    No. Urut: 451
    Proyek: EcoGeniuz Pillow & Mangrove Warrior

    Balas
  • September 26, 2025 pada 15:19
    Permalink

    Selama ini, masyarakat Banyuasih hanya bisa pasrah ketika listrik padam karena desa mereka jauh dari jaringan utama. Laporan yang diajukan pun sering terlambat ditangani akibat keterbatasan teknisi dan logistik. Kehadiran panel surya menjadi kontribusi nyata mahasiswa UI untuk mengatasi kendala listrik masyarakat pesisir.

    saya frisdya lanikmaruf isfani dari smpn 57 surabaya dengan no peserta: 1382, dengan proyek pengolahan samaph GALBOT (Galon dan Botol) sebagai kreasi furniture dan fashion aksesoris

    Balas

Tinggalkan Balasan ke Ezra Bintang Izdihar Kurniawan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *